Thejakmania.net – Pertandingan berjalan dengan sangat menarik, terlihat warna oren dan biru sangat mendominasi. Terasa sangat kental aroma persahabatan antara kedua soperter.
Pertandingan baru berjalan M.Yasir mendapat hukuman kartu kuning, karena melanggar pemain dari arema sedikit keluar dari kotak pinalti. Eksekusi tendangan bebas yang dilakukan oleh Esteban berhasil mengecoh penjaga gawang M.Yasir sehingga membuat Persija tertinggal 0-1 pada menit-menit awal jalannya pertandingan.
Menit ke 10 Persija hampir saja menyamakan kedudukan namun sayang kemelut di depan gawang Arema belum bisa di maksimalkan oleh para pemain Persija.
Pertandingan berjalan sangat menarik , seperti biasa pemain Persija melakukan crossing-crosing pendek dari kaki ke kaki. Di menit yang ke 26 sundulan kepala dari Abanda Herman masih belum mampu memecahkan kebuntuannya pada babak pertama ini.
Wau.. seisi stadion di tribun atas dan bawah telah terpenuhi oleh kedua supporter. Menit ke 41 Abanda Herman dikenakan kartu mereh akibat memprotes wasit terlalu keras. Arema mendapatkan tendangan pinalti yang dieksekusi oleh Pierre Njanka dan berbuah gol sehingga kedudukan berubah menjadi 2-0 untuk arema. Eksekusi pinalti untuk Arema yang kontrofesial karena tidak ada kebenaran bahwa Abanda Herman melakukan Hands ball di kotak pinalti yang dipimpin oleh wasit Oki Dwi Putra berasal dari Jawa Barat.
Pertandingan hari ini juga dihadiri oleh Bang Yos. Babak ke dua Persija bermain 10 orang tanpa Abanda Herman.
Babak ke dimulai dengan pergantian pemain dari Persija, Agus Indra digantikan oleh Leonard Tupamahu. Awal babak ke 2 Persija langsung menggebrak. Penetrasi Leo Saputra di sayap kiri dipotong Zulkifli. Tendangan pojok Firman ditepis Iswan Karim ke tengah lapangan.
Bambang Pamungkas berhasil memperkecil kekalahan dengan mencetak gol untuk tim Persija Jakarta dimetik ke 60.
Aksi solo run M Ridhuan dari sayap kiri, gagal dibuang oleh Leonard. Bola disontek Roman Chmelo dan berhasil membuahkan gol ke 3 untuk Arema. Sehingga membuat persija tertinggal 3-1.
Petaka kembali terjadi Dendy dilanggar Mustafic di lapangan tengah. Tendangan bebas terobosan Dendy ke kotak penalti diterima Bustomi dan ditendang datar ke sisi kiri gawang M Yasir dan berhasil menambah gol untuk arema 4-1.
Serangan balik Arema, umpan lambung M Ridhuan di terima Dendy lalu disodorkan ke Roman. Tendangan Roman masuk ke sisi kiri gawang dan gol untuk Arema yg ke 5.
Skor akhir pertandingan 1-5 untuk kemenangan Arema Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar